Senin, 21 Mei 2018

RBI2#MANFAATKAN MOMEN RAMADAN#Day10



KEBAIKAN BERSAMA RAMADAN

Alhamdulillah… segala puji hanya milik Allah, Dzat yang Maha Sempurna dalam menciptakan segalanya. Baersyukur masih diberikan kemikmatan yang luar biasa di hari ke 5 Ramadan ini. Ramadan adalah bulan terbaik dalam menempa diri untuk berbuat kebaikan. Berlomba-lomba dalam melakukan amal kebaikan hanya karena Allah. Ramadan ini pula yang menjadi penyemangat kami dalam mewujudkan proyek-proyek yang sudah kami rencanakan. Semoga doa dan mimpi yang kita torehkan di bulan Ramadan ini diberikan ruang oleh Allah untuk terwujud. Aamiin

Progres proyek 1 - Motivation Project (Moject)
Bulan Ramadan menjadi bulan motivasi yang terbaik. Kamipun menjadikan bulan ini untuk banyak-banyak saling memotivasi. Awalnya saya membuat proyek ini sebagai proyek saya menuliskan kata-kata motivasi untuk terus berubah menjadi lebih baik dan menempelkannya di salah satu sudut dinding rumah kami. Dalam perjalanannya, saya merubah haluan menjadi sebuah sesi kami bercengkrama bersama setiap saat dengan pasangan, dengan anak-anak, untuk memotivasi menjadi lebih baik terutama dalam meningkatkan keimanan kami. Saya menemai momen ini dengan Dialog Iman. Maka tahap selanjutnya dari proyek ini adalah saya akan mendokumentasikan poin=poin penting dialog iman yang kami lakukan berupa catatan baik di buku atapun di media social. Berharap kedepan catatan tentang dialog Iman ini bisa kami bukukan sebagai sebuah buku Motivasi. Aamiin.

Progres proyek 2 – Rumah Baca dan Cerita
Alhamdulillah hari ke 10 menuju sosialisasi Rumah Baca ke warga sekitar. Melihat ketidaksabaran ananda ingin mengajak teman-temannya membaca dan bermain dirumah. Kami mendiskusikan akan mengumumkan proyek kami ke PKK pada Ahad tgl 27 Mei dan membuka Rumah Baca dan Cerita kami untuk teman-teman sebaya ananda InsyaAllah hari Selasa tgl 29 Mei 2018. Bentuk publikasi yang kami buat untuk sementara dalam bentuk undangan tertulis dengan nama teman yang sudah kami tentukan siapa saja yang akan diundang. Prioritas teman dekat atau yang sudah dikenal ananda dilingkup RT atau RW kami. Semoga dengan langkah ini kami bisa menjadi pelopor membentuk lingkungan yang baik untuk anak2. Secara tisak langsung melalui proyek ini akan mendekatkan anak-anak kami dengan lingkungan social yang terdekat. Karena menjadi hal yang penting menjadi bermanfaat untuk lingkungan social sekitar. Semoga Allah memudahkan langkah yang sudah kami susun. Aamiin

Solichati,21Mei2018

#RuangBerkaryaIbu
#IbuProfesional
#MandiriBerkaryaPercayaDiriTercipta
#KenaliPotensimuCiptakanRuangBerkaryamu
#Proyek2RBI
#MotivationProject
#RumahBacaCerita
#Day10




Tidak ada komentar:

Posting Komentar