Selasa, 05 Desember 2017

Day6#Level10#AKU dan ADIKKU

AKU DAN ADIKKU


Alhamdulillah memasuki hari ke6 di tantangan kali ini mendongeng. Sebenarnya membacakan cerita sudah menjadi hal yang biasa kami lakukan, hanya dengan tantangan membuat narasi dongeng sendiri memang selalu menuntut umi untuk kreatif menentukan ide cerita dan ilustrasi gambar. Nah ini yang paling sulit…heee alhasil hari inipun memanfaatkan buku yang ada dirumah untuk dikembangkan ceritanya sesuai dengan kebutuhan. Ide cerita kali ini tentang membangun fitrah seksualitas, peran baik sebagai aku laki2 atau sebagai kakak serta menumbuhkan fitrah bersosial dengan melibatkan diri untuk orang2 sekitar.

Pemandangan bertengkar atau mempertanyakan kenapa hanya aku sedangkan adek tidak dan masih masih banyak lagi deretan pertanyaan yang secara tidak langusng menunjukkan rivalry. Sering muncuk dan disaksikan ketika sosok seorang adek belum bisa diajak kerjasama dengan apa kemauan kakak. Dongeng  kali inipun sedikit mengeksplore apa sih sebenarnya yang diharapkan dari seorang kakak ketika adekny hadir ke dunia. Ya tentunya berharap bisa menjadi teman bermain. Ketika adek masih bayi belum memungkinkan dengan kondisi bayi yang mungil atau ketika agak besar sedikit apa yang diinginkan kakak belum bisa disesuaikan oleh adek. Alhasil mungkin memang akan muncul rivalry.

Membuat kakak membayangkan tentang adek kecil yang menggemaskan, membantu kakak mengidentifikasi kebutuhan adek bayi atau adek kecil yang bisa dibantu. Bisa menjadi alternative untuk meyakinkan kakak bahwa kehadiran dirinya sangan dibutuhkan dan hadirnya adek menjadi hal yang sangat diharapkan. Meyakinkan bahwa apa2 yang diinginkan tak harus seketika ada, tetapi harus ada usaha. Meyakinkan bahwa kakak dan adek adalah anugrah dari Allah untuk saling menjaga dan menjadi teman baik, setidaknya inilah karakter yang ingin saya bangun melalui dongeng “AKU DAN ADIKKU” hari ini. Alhamdualillah melihat kakak Ihan dan Zaidan tersipu2 mendengar ceritanya, entah karena sedan berimajinasi dengan kelahiran adek yang kini masih diperut umi atau membayangkan pertengkaran mereka setiap hari. heeee

Solichati, 5/12/2017

#MendongengDay6
#Tantangan10Hari
#Level10
#KuliahBunsayIIP
#GrabYourImagination


Tidak ada komentar:

Posting Komentar