Rabu, 25 April 2018

Day73#GPA1#MEMBANTU UMIK


AYOOO SIAPA MAU BANTU UMI…

Setidaknya kehadiran anggota keluarga baru dirumah kami, memberikan satu lagi amanah dan kesibukan. Belajar untuk adaptasi waktu dan kesibukan sehingga semua memperoleh haknya dengan wajar. Dan yang terpenting adalah menjalankan amanah ini dengan sebaik2nya dan dengan hati senang, sehingga anak2 pun akan menyaksikan bahwa semua ini menyenangkan.

Seperti halnya hari ini, ketika duo kakak lebh banyak waktu bersama umi dan adek baby Haikal. Maka umi pun banyak melibatkan duo kakak untuk membantu menyelesaikan banyak hal. Bukan bermaksud eksploitasi anak ya, tetapi pembelajaran kemandirian dan peduli dengan sekitar bisa dimulai dari dalam rumah. Aktivitas hari ini seputar, menyiapkan makan minum, menjemur baju dan menyiram tanaman. Semua berhubungan dengan air, maka anak2pun sangat antusias membantu uminya.

Kakak Ihan : Ini dia sosok anak yang energinya gak bakalan ada habisnya, Ndak pernah merasa capek dengan aktivitas apapun terlebih aktivitas motoric. Apalagi sejak adek bayi Haikal lahir kakak Ihan jadi lebih sering menawarkan bantuan ke umi untuk mengambil ini dan itu. Belajar membuat minuman sendiri, meski kadang kakak Ihan sering ragu dan tidak percaya diri, lebih tepatnya kekhawatiran jika tidak  berhasil melakukannya.  Menjemur baju adek bayi menjadi hal yang disukai kakak Ihan, belajar menggantung baju dan menjemurnya, perlahan kakak Ihan belajar untuk memebrikan hasil terbaik. Dan yang paling sru lagi adalah menyiram bunga. Meski harus berbagi tugas dengan kakak Zaidan, kakak Ihan mencoba mengatur pembagian bunga maana yang harus disiram, belajar untuk hati2 agar air tidak tumpah saat mengambil dan menyiramkannya ke bunga. Alhamdulillah kakak Ihan senang melakukannya.
(Sifat unik : achiever, deliberative, Learner, maximizer, command)

Kakak Zaidan : Meski tak sekuat dan secepat kakak Ihan ketika menyelesaikan aktiivitas, kakak Zaidan termasuk salah satu anak yang suka membantu karena sifat penyayangnya. Mengambilkan semua keperluan umi, dan sangat senang menyiapkan keperluan adek katanya karena ia sayang adek. Dan mau menjalankan aktivitas jika perintah atau permintaan tolong disampaikan dengan bahasa yang baik. Kakak Zaidan pun mampu menyampaikan semua keinginan dengan baik. Mau mencoba semua hal tanpa rasa takut dan gagal,semua dicoba dengan senang hati, terkadang ini yang membuat kakak Ihan belejar banyak dari adeknya, semangat untuk mencoba hal-hal baru. Termasuk kegiatan hari ini.
(Sifat Unik : Emphaty, Belief, Communication, Learner, Activator)

Solichati, 25 April 2018

#Day73
#25April2018
#KotaBatu
#Raihan(6y9m),Zaidan(4y3m)
#MendampingiAnakMenemukanUnikDirinya
#KelasPortofolioAnakbyGPA
#GriyaPortofolioAnak
#MengikatMaknaSepenuhCinta
#PekaAkanUnikAnak



Tidak ada komentar:

Posting Komentar