Minggu, 05 November 2017

Day4#MENGHIAS PAPAN KREASI



PAPAN KREASI

Berkreasi kali ini lagi-lagi sebatas kegiatan di dalam rumah, arena kondisi umik yang belum memunkinkan untuk berkreasi di luar rumah. Kegaiatn kami pun boleh dibilang seadanya, tapi bonding yang kami rasakan dengan kegiatan sederhana pun terlampaui. Beberapa waktu lalu umik sempat ijin pada abi untuk membuat semacam papan sebagai media untuk menempelkan karya anak2, namun gayung tak bersambut karena abi memang tak begitu suka dengan tempelan2 yang terkadang merusak dinding. Akhirnya sebuah banner bergambar kartun anak2 pun dijinkan abi menempel di salah satu sudut ruangan untuk menempelkan karya ataupun memo yang harus kami kerjakan dengan segera. Meski selama ini space ini belum termanfaatkan dengan baik. Akhirnya mala mini kami bertiga, umi dan anak2 memtuskan untuk menghiasi papan sehingga berharap kedepan bisa termanfaatkan dengan baik.

Berrbekal bahan sedanya yaitu kertas liopat warna warni yang tersisa sedikit dirumah, gunting, lem dan isolasi. Umi membuat ulisan dan anak2 yang menggunting. Alhamdulillah kreasi yang sekaligus menstimulasi tumbuh kembang anak dari sisi motoric halus. Anak2 pun senang meski ketika menggunting sempat mendapatkan hasul yang tidak memuaskan. Setelah selesai menggunting, umi menemoelkan pada kertas HVS dan menggunting polanya, setelahnya menempelkan pada papan banner yang ada di sudut ruangan. Warna-warni membuat anak2 menyukai karya kami mala mini, meski[un hanya sekedar membuat tulisan PAPAN KREASI.

Inilah bagian dari sebuah kreativitas, mengolah dari ide yang sebelumnya sudah ada menjadi sesuatu yang baru. Dan sebuah kegiatan yang bisa meningkatkan bounding antara anggota keluarga. Alhamdulillah senang bisa melampaui hari ini meski dengan ide yang terbatas dan eksekusi yang tertatih2. Atas ijin Allah semoga semuanya diberkahi… Aamiin

Solichati, 5November2017

#Day4
#Tantangan10Hari
#Level9
#KuliahBunsayIIP
#ThinkCreative


Tidak ada komentar:

Posting Komentar