Kamis, 27 Juli 2017

Day8# UKURAN BERAT dan PANJANG



UKURAN BERAT dan PANJANG

Seharian hujan… Sedari pagi hari hingga malam hari ini hujan masih mengguyur meski sesekali reda. Brrrr… dingin banget. Maka pagi hari ini pun aktivitas berasa berubah ritmenya, harus antar 3 anak di sekolah yang berbeda berkendara mobil ini sesuatu, antisipasi agar tidak terlambat ikutlah umi di menemani anak2 bersiap2 di dalam mobil. Hmmm taulah saya orang yang paling susah adaptasi sebenernya…heee khusus hari ini dibuat easy ajalah. Disyukuri dengan tetap semangat aktivitas, memperbanyak doa dan tentunya aktivitas bersama duo jagoan. Kegiatan bermain dan belajar hari ini lebih banyak kami lakukan di dalam rumah. Berbekal media pembelajaran yang ada, damping, amati dan ikat maknanya… maka tiap waktu yang kami lalui sebagai waktu untuk terus belajar dimanapun, kapanpun…

Pagi ini, cuaca mendung hujan tentunya sedikit mempengaruhi semangat anak2 untuk beraktivitas, rewel, ogah2an mau berangkat sekolah, dan menu sarapan dengan sayuran membuat anak2 juga sedikit rewel. Hmmm mikir dikit gak pake lama, ada alat timbangan badan yang bisa dijadikan media untuk meningkatkan nafsu makan bagi anak2 (heeee ini tdk berlaku untuk org tuanya yaaa…). Timbanglah mereka satu per satu, melihat angka yang tertera, meski belum paham dengan jarum yang di timbangan, angka yang paling besar yang terlihat itu yang di baca.
U : Wooow berat badan kakak makin bertambah, Alhamdulillah. Ini kayaknya karena kakak semangat makan yaaa…
R : Iya mi, sayuran bikin sehat yaaa…
U : Iya, betul. (padahal sampai saat ini kakak masih agak sulit makan pake sayur. Alhamduliilah mulai ada perkembangan)
Z : Ya sudah aku mau makan sayurnya, tapi dipotong kecil2.
U : Siiip, anak sholeh harus sehat dan kuat ya.

Alhamdulillah dalam beberapa detik makanan habis terlahap. Duo jagoan paling suka jika dimotivasi untuk cepat besar. Menurut mereka menjadi besar itu dengan tambah gemuk dan tambah tinggi. Mulailah imajinasi mereka berkelana… kalau sudah besar aku mau bisa nyetir mobil kayak abi, aku mau jadi tentara, dan imajinasi2 yang lainnya bermunculan. Alhamdulillah memanfaatkan timbangan badan cukup efektif untuk memotivasi anak2 menghabiskan makanan. Heeee untuk saat ini…

Siang hari nya saat berberes drumah eyangnya… umi menemukan penggaris lucu. Tertera deretan angka dengan makna yang lain. Yaaaa alat pengukur panjang, bukan berat ya. Spontan saja si kakak bertanya…
R : kalau ini untuk mengukur panjang ya mi, bacanya bagaimana? Sama kayak timbangan badan yang tadi pagi?
U : Iya alat untuk mengukur panjang nak. Bacanya sama dibaca angka yang tertera tapi ada tambahan sentimeter. Itu untuk ukuran panjang. Kalau timbangan untuk mengukur berat, bacanya pakai kilogram. Hmmm wajahnya bengong… bingung. Okelah taka pa yang penting sudah muncul rasa ingin tau dan mampu bertanya. Tapi lain lagi dengan si dedek…
Z : Ini penggaris buat menggambar bentuk bentuk ya mik. Tapi gak bisa untuk bentuk lingkaran. Kalo lingkaran pake gelas dan mangkok gambarnya (heeee efek kmrn waktu bikin lingkaran sama umi pake alat seadanya… hmmm).
U : Siiip…
Alhamdulillah diskusi seru, stimulasi anak bermain angka dengan menyenangkan, tak perlu bayar mahal, gunakan media seadanya, temukan ilmunya, ikat maknanya.
Semangat belajar dan mengikat makna dari aktivitas sehari-hari tanpa harus menghafal dan terbebani.

Solichati#27Juli2017

#Day8
#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunSayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs

Tidak ada komentar:

Posting Komentar