Jumat, 05 Mei 2017

BERMAIN DAN BELAJAR DI HUTAN KOTA#Day9



BERMAIN DAN BELAJAR DI HUTAN KOTA


Ahad ceria... kami mengupayakan berbanyak waktu luang bersama anggota keluarga. Seperti ahad2 sebelumnya, abi selalu full job (heee makaryo @weekend), akan menjadi poin kesyukuran tersendiri bagi kami karena abi selalu ada kesempatan berbanyak waktu untuk keluarga dengan pekerjaan yang tidak terikat institusi. Kami lebih bisa mensiasati waktu2 kebersamaan. Ahad kali ini abi ada kegiatan senam bersama masyarakat. Karena umi dan anak2 tidak memungkinkan untuk ikut, kami memilih berkegiatan sendiri. Ke Hutan Kota.

Yeey waktu2 luang yang selalu ditunggu2 duo jagoan...kami bertiga jalan2 ke hutan kota yang ada di dekat rumah. Alhamdulillah ada nikmat lagi, ke hutan kota cukup jalan kaki 10 menit sampai. Belajar pun kami mulai sejak dalam perjalanan. Modalitas belajar yang dominan kinestetik membuat belajar sambil jalan2 keluar rumah menjadi hal yang menyenangkan. Bercengkrama mengenal tetangga yg kami temui, menghafal nama hewan dan tumbuhan, dan masih banyak lagi sampai tak terasa kami pun sampai di hutan kota.
Wes ndak pakai basa basi saat sampai lokasi anak2 pun langsung beraktivitas sesuai kesukaan. Kakak Ihan yang lebih dominan motorik kasarnya langsung pilih bermain dengan perangkat permainan yg ada di hutan kota. Heee lain lagi dengan si dedek yang motorik halusnya lihai banget, perangkat bermain pasir pun menjadi target yang harus dibawa saat ke hutan kota. Bagi dedek bermain pasir lebih menyenangkan. Heeee masing2 mereka unik.
Maka bermain dan belajar selama kurleb 1 jam di hutan kota, anak2 lebih memanfaatkan modalitas visual kinestetik. Sesekali bercerita dan bercengkrama tentang pasir dan alam sekitar menjadi bumbu agar suasana bermain tak hening dan menambah bounding dengan ananda. Apalagi si dedek klo bermai selalu sambil ngomong untuk menghilangkan kejenuhan.

Alhamdulillah... smg kebersamaan dg ananda ini menjadi sebuah catatan pemberat amal kebaikan. Aamiin.


Solichati#30April2017
#Tantangan10hari
#Level4
#GayabelajarAnak
#KuliahBunSayIIP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar